Sistem Aliran Air Tanah Akuifer Kars Fakfak, Papua Barat, Berdasarkan Karakter Kelurusan dan Hidrogeokimia
Abstract
ABSTRAK
Daerah Fakfak dan sekitarnya memiliki sistem hidrogeologi kars yang ditunjukkan oleh berkembangnya sistem rekahan, jaringan rongga, dan mata air kars. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sistem aliran air tanah akuifer kars berdasarkan atas analisis kelurusan morfologi dan hidrogeokimia berupa indeks kejenuhan terhadap CaCO3 (Sic) dan tekanan parsial CO2 (Pco2) yang dikompilasi dengan data hasil observasi lapangan. Analisis kelurusan morfologi menunjukkan bahwa pola aliran air tanah dipengaruhi oleh sistem rekahan berarah relatif barat laut – tenggara (N1540E atau N3340E). Daerah resapan air tanah berada pada zona densitas kelurusan tinggi di sekitar pungggungan Semenanjung Onin pada level elevasi 600 – 1000 m aml. dan di bagian selatan pada level elevasi 60 – 250 m aml. Air mengalir melalui sistem rekahan dan muncul sebagai mata air kars pada zona kontras antara densitas kelurusan morfologi tinggi dan rendah. Karakter aliran air tanah berdasarkan atas analisis hidrogeokimia dibagi menjadi tiga tipe. Tipe pertama berupa mata air pada elevasi > 50 m aml. dengan karakter jenuh terhadap mineral kalsit (SIc > 0) dan Pco2 relatif rendah yang diinterpretasikan berasal dari zona epikars melalui mekanisme difusi atau aliran lambat.Tipe kedua berupa mata air di sekitar pantai dengan karakter bersifat agresif (SIc < 0) dan Pco2 relatif tinggi yang diinterpretasikan sebagai air yang bergerak melalui sistem jaringan rongga atau konduit. Tipe ketiga berupa mata air yang berasal dari internal runoff yang terjadi pada musim hujan.
Kata kunci: densitas kelurusan, hidrogeokimia, akuifer kars, Fakfak
ABSTRACT
Fakfak and the surrounding area have karst hydrogeological system indicated by the development of the fracture system, cavity network, and karst springs. This study was conducted to determine the groundwater flow system based on the lineament analysis and hydrogeochemistry as saturation index of CaCO3 (SIc) and partial pressure of CO2 (Pco2) compiled with field observations data. Lineament analysis showed that the groundwater flow pattern is influenced by the northwest - southeast (N154oE or N334oE) fracture system. The catchment area lies at high lineament density zone around top of Semenanjung Onin at elevation of 600-1000 m asl. and in the southern part at elevation of 60-250 m asl. Water flows through the fracture system and appears as karst springs in the zone of high and low lineament density contrast. Groundwater flow character based on analysis is divided into three types. The first type is the springs lie at elevation of > 50 m asl. with saturated of calcite (Sic > 0) and relatively low of Pco2 interpreted derived from epikarst zone through the diffusion mechanism. The second type is the springs lie around the shoreline with aggressive character (SIc <0) and relatively high of Pco2 interpreted as water moves through the cavity or conduit network system. The third type is the spring formed by internal runoff during rainy season.
Keywords: lineament density, hydrogeochemistry, karst aquifer, Fakfak
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.34126/jlbg.v6i1.74
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.